Soal #1. Konstruksi Bangunan I kelas A-B, kelas E-F, kelas I-J


Selamat mengudara saudara-saudara Interior A-B, E-F, I-J… bertemu kembali dengan saya dosen paling tenar dan ganteng di kelas kita.. Hari ini saya akan memberikan soal (benar-benar menjadi persoalan) tentang menggambar gambar kerja. Kenapa gambar kerja ini penting saya bahas dan saya berikan kepada kalian, karena modal utama didalam dunia kerja kita adalah meng-gambar bangunan terutama gambar kerja. Dalam konteks mata kuliah ini penekanan yang ditekankan adalah tentang bagaimana kita mengkomunikasikan gambar desain kita kedalam gambar yang akan dijadikan acuan dalam me-create desain kita atau lebih kerennya (seperti dosen mu ini, keren) disebut gambar kerja atau bestek.
Dalam kesempatan yang akan membahagiakan kalian, terutama para jomblo-jomblo agar tidak meratapi nasib, saya akan memberikan tugas menggambar denah. Soal yang harus digambar adalah sebagai berikut:

DENAH LANTAI 1DENAH LANTAI2

Tugas pertama yang harus dilakukan adalah menggambar denah bangunan rumah 2 (dua) lantai lengkap dengan notasi elemen bangunan. Skala gambar adalah 1:50, digambar dengan menggunakan pensil mekanik (atau bahasa gaulnya pensil cetat-cetet) dan penggaris diatas kertas HVS A3, tidak boleh dilipat, tidak boleh digulung dan tidak boleh lecek atau kucel seperti orang belum mandi, apalagi ada noda-noda misal cap sidik jari blepotan minyak bekas makan gorengan. Setelah gambar dikoreksi oleh dosen yang keren ini kemudian dinyatakan selesei dan benar, maka harap gambar ditebali dengan pena atau pulpen atau sbg-nya dan pada akhirnya pada akhir semester di bendel dan dikumpulkan sebagai hasil penilaian tugas harian dan akan dikembalikan kembali sebagai kenang2an dari saya yang bisa digunakan sebagai referensi jikalau anda-anda sekalian dapat proyek membangun sebuah bangunan. So jangan bingungan.

Kriteria penilaian: kebenaran sesuai kaidah yang berlaku (absolute), kerapihan, kebersihan, niat dan usaha, tepat waktu dan mengikuti aturan yang berlaku.

Saya sebagai dosen yang baik hati, pemurah dan penuh perhatian, menyediakan waktu untuk asistensi hari sabtu mulai jam 08.00 pagi dikampus FIK (bagi yang butuh saja dan ingin belajar). Sedangkan pengumpulan tugas adalah hari minggu jam 08.00 pagi dikampus FIK. Bagi yang merasa keberatan diijinkan untuk tidak mengerjakan dengan konsekuensi nilai “0” karena tidak ada yang bisa dinilai jika anda tidak mengumpulkan tugas. Bilamana ada ketidakcocokan maka akan kita seleseikan dari hati ke hati.

Terimakasih atas perhatian dan kerjasama.


Leave a Reply